Ketum Pertina Lampung Yakin Kans Tinju Raih Medali Emas di PON Besar

DL/Bandarlampung/Sport/29062024

----- Kemajuan yang signifikan pada sisi kemampuan para petinju Lampung yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh-Sumut, memberikan rasa optimistis akan kan yang besar dalam meraih medali emas di Arena ini.

Pelatih Tinju Lampung, Piter Samuel Harry menegaskan bahwa empat petinjunya yang akan nerjuang di ring tinju PON semakin hari makin menunjukkan perkembangan yang baik.

“Trend nya naik terus. Bersyukur, anak-anak sepulang dari try-out ke Medan beberapa waktu lalu, sudah kami dapatkan poinnya. Tentu setiap petinju lain persoalan yang dihadapinya. Dan pada umumnya semua naik performanya, terutama daya tahan,” kata Piter kepada media ini Sabtu malam, 29 Juni 2024.

Menurut Piter, semua petinju menunjukkan kualitas masing-masing saat melakukan try-out. Selain itu tingkat kepercayaan diri juga terus terbangun dengan positif.

“Memang ada yang menjadi kelebihan kita dan terus kita tingkatkan. Ada pula yang menjadi kekurangan kita akan diperbaiki. Namun khusus daya tahan, sudah sangat baik dan perlu dipertahankan atau ditingkatkan.” Tambah Piter.

Namun demikian, kata Piter, terkait taktik bertanding masih harus terus ditambahkan. “Karena lawannya kan akan berbeda-beda. Soal teknik sudah bagus, tetapi harus dibarengi dengan kualitas pada taktik bertandingnya, agar bisa tampil maksimal,” tambahnya.

Dari empat petinju Lampung itu dalam penilaian pelatih, speed agility dan quickness masih kurang. Satu yang perlu ditingkatkan lagi adalah power yang masih dalam katagori lumayan.

“Kecepatan serangan dan bertahan masih harus dibenahi sedikit-sedikit, namun sudah okey. Hanya power yang masih kurang mantab. Kami akan fokus di situ.” Ungkapnya.

Tetap Hati-hati

Sementara itu Hermanto, Ketua Umum Pengprov Persatuan Tinju Nasional (Pertina) Lampung mengatakan bahwa untuk menuju PON Aceh-Sumut tingga menghitung hari, maka semua yang terlobat dalam persiapan tim Tinju Lampung harus tetap waspada pada perlakuan para atletnya.

“Jangan sampai cedera, baik dalam latihan maupun try-out. Tinju kan olahraga full body contact, sehingga sangat rentan pada cedera. Oleh karenanya, pelatih harus mengingatkan ini kepada atlet. Selain menjaga agar terhindar dari cidera, juga pola makan yang harus diperhatikan.” Katanya di Bandarlampung, Sabtu 29 Juni 2024.

Hermanto mengingatkan bahwa latihan yang selama ini dilakukan sudah baik dan benar, sehingga secara pekerjaan tinggal waktu sisa ini untuk finishing.

“Sentuhan terkahir ini menentukan sekali untuk prestasi mereka di PON nanti. Saya berharap semua menyadari ini dan jangan sampai lepas kontrol. Tetap fokus sampai akhir perjuangan di PON nanti,” tambahnya.

Hermanto yakin jika kali ini ada PON yang merupakan tahun emas bagi petinju Lampung, yang memberikan sumbangsih besar kepada kontingen provinsi Lampung.

Lampung meloloskan empat petinju, 2 putra dan 2 putri yakni Ferdinan Bertholen Kase di Kelas 48-51 kg  putra. Rusdianto Suku di Kelas 75-80 kg putra, Nabila Maharani di kelas 54-57 kg putri, dan Erni Amalia Lestari  akan turun di kelas 50-52 kg  putri.

Cabang olahraga Tinju akan dipertandingkan di GOR Pematang Siantar, Pematang Siantar provinsi Sumatera Utara pada 10 - 19 September 2024. (don)